INformasinasional.com-BANDA ACEH. Yayasan Aceh Hijau dan Unicef kembali melatih Fasilitator Program Dayah Ramah Anak Terintegrasi (Pro DAI), kegiatan itu berlangsung sejak tanggal 15-18 Juli 2023 di Villa Revirside, Lhok Nga, Aceh Besar, diikuti 20 peserta dari kalangan guru dayah, yang berasal dari Banda Aceh, Bireun, Lhokseumawe dan Aceh Utara.
Kegiatan dibuka oleh Kadisdik Dayah Aceh, Zahrol Fajri SAg MH melalui Kabid SDM Andriansyah SAg MH.
Andriansyah memberikan apresiasi kepada Yayasan Aceh Hijau dan Unicef yang banyak berkontribusi dalam peningkatan kualitas guru dayah di Aceh, khususnya dalam aspek penguatan kapasitas sumber daya guna mewujudkan Implementasi Dayah Ramah Anak Terintegrasi.
Sementara Direktur Yayasan Aceh Hijau, Syarifah Marlina AlManzhir, mengatakan, calon Fasilitator ini terdiri dari 10 orang dari unsur guru dayah (fasilitator internal) dan 10 orang unsur fasilitator eksternal (jalur open recruitmen).
[irp posts=”9361″ ]
Selama kegiatan berlangsung dibahani oleh tutor yang berkompeten dari unsur Tim Fasilitator Aceh Hijau, Muhammad Syarif SHI MH (Fasilitator Pro DAI/Kabid SDM dan Manajemen Disdik Dayah Banda Aceh, Kang Asep Zulhijar (Tim Unicef) serta unsur Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Banda Aceh.
Dikatakan Bunda Syarifah, nantinya Fasilitator yang dilatih ini akan mendampingi dayah-dayah di locus masing-masing yang ditetapkan sebagai penerima Program Dayah Ramah Anak Terintegrasi (Pro DAI) berdasarkan asesment dari Tim Unicef-Aceh Hijau, ungkap Syarifah yang diamini Zulfikar.(rel)
Koresponden : Akhmad
Editor : Misno