INformasinasional.com-PASAMAN BARAT. Reren seorang bocah usia 12 tahun, kelas V SD, warga Jorong Sikabau, Nagari Ranah Koto Tinggi, dilaporkan hilang tenggelem akibat terseret arus air saat mandi-mandi di Pantai Sikabau, Kecamatan Koto Balingka, Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat, Sabtu (28/10/2023) sore.
Kepala Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pasaman Barat Zulkarnain mengatakan berdasarkan laporan dari masyarakat bahwa ada seorang anak hanyut saat mandi ditepi pantai Sikabau.
[irp posts=”14295″ ]
“Berdasarkan laporan ini tim kesiap siagaan dan pencegah dari BPBD Pasaman Barat langsung turun kelokasi kejadian untuk melakukan pencarian,” ujarnya.
Ia juga mengatakan sampai saat ini korban belum ditemukan, pencarian sedang berlangsung bersama kelompok siaga bencana nagri ranah koto tinggi dan masyarakat.
“Korban atas nama Reren (12) kelas V SD warga Jorong Sikabau, Nagari Ranah Koto Tinggi, dia hanyut sekitar 14.30 WIB saat mandi-mandi di tepi Pantai,” katanya.
Reporter: Syafrizal