INformasinasional.com-PEKANBARU. Jalan lintas timur dari kota Pekanbaru – Taluk Kuantan, Provinsi Riau, Jumat (26/1/2024) digenangi banjir setinggi lutut orang dewasa-sepinggang. Banjir terparah melanda pemukiman dan pasar tradisionil di Desa Kebun Durian Kecamatan Gunungsaila, Kota Pekanbaru, Riau.
“Ada sekitar satu kilometer lebih jalan dari Pekanbaru hingga ke Taluk Kuantan Terendam Banjir, arus kendaraan dari dua arah lumpuh. Banyak juga mobil roda empat yang mogok setelah nekat menerobos banjir,” kata Sarma, salah satu supir minibus yang sedang melintas di kawasan Desa Kebun Durian, Pekanbaru, melalui telepon selularnya, kepada INformasinadional.com, Jumat (26/1/2024) siang
Banjir di Desa Kebun Durian Pekanbaru itu juga dibenarkan Yanto, seorang member VES Community di Pekan Baru. Yanto juga mengirim vidio banjir yang menggenangi jalan lintas Pekanbaru – Taluk Kuantan ke grup WhatsApp Road to VEStival #5 BALI.
Vidio yang di-posting Om Yanto, terlihat banyak kendaraan yang nekat menerobos banjir di jalan lintas Pekanbaru – Taluk Kuantan.
(misadi)