INformasinasional.com-NIAS.
Gempa kembali menggoncang Kepulauan Nias dengan berkekuatan 5,7 Skala Rigther (SR) Rabu (5/6/2024). Getaran gempa juga terasa disejumlah wilayah di Kepulauan Nias termasuk Kota Gunungsitoli.
Dari data Badan Meterologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan gempa terjadi pada Rabu (5/6) sore pada pukul 18:16:14 WIB. Pusat gempa berada sekira 78 Km Tenggara Nias Selatan pada 0,42 Lintang Utara dan 98,50 Bujur Timur dengan kedalaman 57 Km dalam laut.
Pantauan disekitar Kecamatan Idanogawo, Kabupaten Nias Kota Gunungsitoli, saat terjadi gempa warga terlihat panik dan berhamburan keluar rumah menyelamatkan diri menghindari hal-hal yang tidak diinginkan seperti yang telah terjadi pada 38 Maret 2005.
[irp posts=”26381″ ]
Pada peristiwa gempa yang mengguncang Kepulauan Nias belum ada laporan jatuhnya korban jiwa maupun kerusakan rumah dan fasiltas lainnya.
Reporter: Mareti Tafonao