INformasinasional.com-MEDAN. Kesebelasan Pemkab Langkat berhasil menaklukkan kesebelasan Pemko Medan 4 – 0 dalam pertandingan Turnamen Sepakbola KORPRI antar Pemerintah Kabupaten/Kota se Sumatera Utara tahun 2024 yang berlangsung di Stadion komplek Universitas Sumatera Utara (USU) Kamis (19/9/2024).
Kemenangan Pemkab Langkat dengan skor 4-0 lawan Pemko Medan itu dipersembahkan lewat tendangan T Syafri alias Bang Young yang memanfaatkan bola operan dari pemain kesebelasan Pemkab Langkat. Bola menggelinding laju menembus mistar gawang lawan dimenit ke 20 pada babak pertama.
[irp posts=”31206″ ]
Pada menit ke 24, tendangan lengser Abdurahman pemain Pemkab Langkat berhasil menghadiahkan gol kedua kegawang kesebelasan Pemko Medan. Tidak sampai disitu, semangat pesepakbola Pemkab Langkat ternyata kecanduan untuk menambah skor gol. Dimenit terakhir, detik-detik menjelang istirahat turun minum, tidak disangka oleh pesepak bola Pemko Medan yang mulai lemah mempertahankan Serangan Pemkab langkat, lewat tendangan kaki Ismail pesepakbola Pemkab Langkat, bola melayang laju menembus gawang Pemko Medan.
[irp posts=”31202″ ]
Pertandingan babak pertama yang berlangsung 30 menit, hingga wasit meniup peluit panjang istirahat turun minum, kedudukan skor berubah 3-0 untuk Langkat.
Dilanjutkan pertandingan babak kedua, pertahanan kubu kesebelasan Pemko Medan dan Pemkab Langkat tampak tidak seimbang. Kubu Pemko Medan lebih cenderung santai dalam menghadapi serangan lawan dari Pemkab Langkat. Sedangkan pesepakbola kesebelasan Pemkab Langkat nampak agresip dalam membangun serangan kedaerah pertahanan Pemko Medan.
Dan pada menit ke 50, skor kekuatan berubah menjadi 4-0 untuk Langkat dari persembahan gol yang dicetak pemain Pemkab Langkat, Abdurahman.
Tidak lama, pertandingan yang berlangsung begitu alot selama 2 x 30 menit diakhiri dengan skor 4-0 untuk Pemkab Langkat.
Salah seorang pesepakbola kesebelasan Pemkab Langkat, David Helgod Pardede, mengatakan, kemenangan untuk Langkat dihari pertama pertandingan lawan Pemko Medan, menjadi motifasi tim kesebelasan pesepakbola Pemkab Langkat.
“Kemenangan 4 gol ini buat motifasi tim Pemkab Langkat dalam bertanding dihari berikutnya,” kata Dafit.
Hari ini, Jumat (20/9/2024) pertandingan kedua di Grup A, kesebelasan pesepakbola Pemkab Langkat akan berhadapan dengan kesebelasan pesepakbola Pemkab Karo yang berlangsung di Stadion USU pada pukul 15.30 WIB. Sedangkan bermain di Group B, kesebelasan pesepakbola Pemkab Serdang Bedagai lawan Pemko Medan berlangsung di stadion yang sama pada pukul 16.30 WIB.
(Penulis: Misno)