Informasinasional.com
  • HOME
  • ADVETORIAL
  • TRENDING
  • BERITA VIDIO
  • NASIONAL
  • DAERAH
  • DESA KITA
  • PERISTIWA
  • UMUM
  • HUKUM
  • INTERNASIONAL
  • OLAHRAGA
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OTOMOTIF
  • INSFRASTRUKTUR
  • KRIMINAL
  • KULINER
  • PILKADA
  • RAGAM
  • AGRIBISNIS
  • OPINI
  • Wartawan Kita
No Result
View All Result
  • HOME
  • ADVETORIAL
  • TRENDING
  • BERITA VIDIO
  • NASIONAL
  • DAERAH
  • DESA KITA
  • PERISTIWA
  • UMUM
  • HUKUM
  • INTERNASIONAL
  • OLAHRAGA
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OTOMOTIF
  • INSFRASTRUKTUR
  • KRIMINAL
  • KULINER
  • PILKADA
  • RAGAM
  • AGRIBISNIS
  • OPINI
  • Wartawan Kita
No Result
View All Result
Informasinasional.com
No Result
View All Result
  • HOME
  • ADVETORIAL
  • TRENDING
  • BERITA VIDIO
  • NASIONAL
  • DAERAH
  • DESA KITA
  • PERISTIWA
  • UMUM
  • HUKUM
  • INTERNASIONAL
  • OLAHRAGA
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OTOMOTIF
  • INSFRASTRUKTUR
  • KRIMINAL
  • KULINER
  • PILKADA
  • RAGAM
  • AGRIBISNIS
  • OPINI
  • Wartawan Kita

Berpacu Dengan Waktu, AS Coba Atasi Kebakaran Sebelum Angin Kencang Melanda

Editor: Misno

13/01/2025 17:07
in INTERNASIONAL
0
Berpacu Dengan Waktu, AS Coba Atasi Kebakaran Sebelum Angin Kencang Melanda
0
SHARES
Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

INformasinasional.com-JAKARTA. Setidaknya 24 orang tewas dalam bencana yang Gubernur California Gavin Newsom sebut sebagai salah satu yang paling dahsyat dalam sejarah Amerika Serikat (AS). Kebakaran ini telah menghancurkan ribuan rumah dan memaksa 100.000 orang mengungsi.

Api telah membakar seluruh lingkungan menjadi puing-puing, meratakan rumah-rumah orang kaya dan terkenal serta warga biasa, meninggalkan pemandangan yang mengerikan. Para pejabat melaporkan bahwa 12.300 bangunan telah rusak atau hancur.

“L.A. mengalami malam penuh teror dan sedih yang tak terbayangkan,” kata anggota Dewan Kota Los Angeles, Lindsey Horvath.

Petugas pemadam kebakaran udara, beberapa di antaranya mengambil air dari Samudra Pasifik, menjatuhkannya beserta bahan kimia. Sementara itu, petugas darat dengan perkakas tangan dan selang berusaha menahan laju kebakaran di kawasan Palisades saat api merambah ke area Brentwood yang mewah dan daerah berpenduduk lainnya di Los Angeles.

Kebakaran hutan Los Angeles dalam angka

Kebakaran di sisi barat kota telah melanda 96 km persegi dan baru 11% terkendali, menunjukkan persentase perimeter kebakaran yang berhasil dikendalikan oleh petugas pemadam kebakaran.

Kebakaran Eaton di kaki bukit sebelah timur Los Angeles telah menghanguskan 14.117 hektare, hampir seukuran Manhattan. Pengendalian kebakaran di sini meningkat menjadi 27%, naik dari 15% sehari sebelumnya.

[irp posts=”36057″ ]

Di sebelah utara kota, kebakaran Hurst telah terkendali 89%, dan tiga kebakaran lainnya yang melanda wilayah tersebut kini telah terkendali 100%, menurut laporan Cal Fire, meskipun area di dalam garis kendali mungkin masih terbakar.

Menurut prakiraan cuaca, angin kencang akan kembali melanda. Petugas pemadam kebakaran mendapat jeda sementara dari cuaca akhir pekan ini karena angin Santa Ana, yang mencapai kekuatan badai di awal minggu, akhirnya mereda.

Hingga hari Minggu (12/01), lebih dari 100.000 orang di Los Angeles County telah diperintahkan untuk mengungsi, turun dari jumlah tertinggi sebelumnya yang lebih dari 150.000, sementara 87.000 lainnya bersiap menghadapi peringatan evakuasi.

Polisi: Penjarah menyamar sebagai petugas pemadam kebakaran

Seorang penjarah menyamar sebagai petugas pemadam kebakaran untuk menjarah sebuah rumah di sekitar Malibu yang dilanda kebakaran, menurut keterangan polisi, Minggu (12/01).

Terduga perampok itu adalah satu dari lebih dari 24 orang yang ditangkap saat kebakaran besar melanda wilayah Los Angeles.

Sheriff Los Angeles, Robert Luna, mengatakan para anggotanya menghentikan pria itu di zona evakuasi kebakaran Palisades, yang meluas hingga ke Malibu.

“Saya melihat seorang pria yang tampak seperti petugas pemadam kebakaran, dan saya bertanya apakah dia baik-baik saja karena dia sedang duduk,” kata Luna dalam konferensi pers. “Kami akan menyerahkannya ke Departemen Kepolisian Los Angeles karena ia berpakaian seperti petugas pemadam kebakaran, padahal bukan. Ia baru saja tertangkap mencuri rumah.”

Jam malam diberlakukan di seluruh zona bencana di sekitar Pacific Palisades dan Altadena. Pejabat kota dan daerah telah berulang kali memperingatkan bahwa siapa pun yang berada di area evakuasi antara pukul 6 sore dan 6 pagi akan mengenakan tanda khusus.

“Bagi pria yang diduga memangsa korban dengan berpura-pura menjadi penolong pertama, hukumannya bisa lebih berat,” kata polisi Los Angeles, Jim McDonnell. Petugas juga menangkapnya karena menyamar sebagai petugas pemadam kebakaran, sebuah kejahatan yang dapat mengakibatkan hukuman penjara satu tahun.(detikcom/Reuters, AFP)

Post Views: 220
Tags: dwdw newskebakaran hutanlos angeles
Previous Post

Hasto Tak Banyak Bicara Usai Diperiksa, Ini Kata KPK

Next Post

Filipina-China Kembali Memanas di Laut China Selatan

Next Post
Filipina-China Kembali Memanas di Laut China Selatan

Filipina-China Kembali Memanas di Laut China Selatan

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

BERITA TERBARU

KONI Medan Dukung Penuh KODRAT: 17 Atlet Tarung Derajat Siap Harumkan Nama Kota di Kejurda Sumut

KONI Medan Dukung Penuh KODRAT: 17 Atlet Tarung Derajat Siap Harumkan Nama Kota di Kejurda Sumut

04/07/2025 07:15
Polda Sumut Bongkar Penyelundupan 190 Kg Sabu di Laut Langkat, Total 1,2 Ton Narkoba Disikat!

Polda Sumut Bongkar Penyelundupan 190 Kg Sabu di Laut Langkat, Total 1,2 Ton Narkoba Disikat!

04/07/2025 06:23
4 Tewas 31 Selamat pasca KMP Tunu Pratama Jaya Tenggelam di Selat Bali

4 Tewas 31 Selamat pasca KMP Tunu Pratama Jaya Tenggelam di Selat Bali

03/07/2025 11:51
Ormas Islam di AS Kutuk Serangan Israel Tewaskan Direktur RS Indonesia di Gaza

Ormas Islam di AS Kutuk Serangan Israel Tewaskan Direktur RS Indonesia di Gaza

03/07/2025 07:38

Follow Us

Informasinasional.com

Informasi Yang Menambah Wawasan

KURS BANK INDONESIA (BI)

KATEGORI

  • ADVETORIAL (16)
  • AGRIBISNIS (40)
  • BERITA VIDIO (36)
  • DAERAH (2,218)
  • Desa Kita (5)
  • EKONOMI (531)
  • HUKUM (936)
  • INSFRASTRUKTUR (271)
  • INTERNASIONAL (473)
  • KRIMINAL (389)
  • KULINER (38)
  • NASIONAL (666)
  • OLAHRAGA (594)
  • OPINI (32)
  • OTOMOTIF (40)
  • PERISTIWA (1,130)
  • PILKADA (63)
  • POLITIK (479)
  • RAGAM (161)
  • TRENDING (1,808)
  • UMUM (573)
  • VIDIO (13)
  • REDAKSI
  • ABOUT-US
  • PEDOMAN MEDIA SIBER

© 2023 Informasinasional.com

No Result
View All Result
  • HOME
  • ADVETORIAL
  • TRENDING
  • BERITA VIDIO
  • NASIONAL
  • DAERAH
  • DESA KITA
  • PERISTIWA
  • UMUM
  • HUKUM
  • INTERNASIONAL
  • OLAHRAGA
  • POLITIK
  • EKONOMI
  • OTOMOTIF
  • INSFRASTRUKTUR
  • KRIMINAL
  • KULINER
  • PILKADA
  • RAGAM
  • AGRIBISNIS
  • OPINI
  • Wartawan Kita

© 2023 Informasinasional.com