INformasinasional.com-CIANJUR.Gempabumi Mag 4.3 SR di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Selasa (24/1/2023) pukul 02.45 WIB dini hari.
Pusdatin Asar Hymanity melaporkan, telah terjadi gempa bumi dengan Parameter sementara kekuatan 4.3 SR, tanggal 24 Januari 2023, waktu gempa : 02:45:01 WIB, Lintang : 6.82 LS, Bujur : 107.07 BT, kedalaman : 10 Km
Lokasi Kabupaten Cianjur, Jawa Barat : 7 KM Barat Laut Kabupaten Cianjur.
Pusat Gempa berada di laut dan tidak berpotensi Tsunami (BMKG)
“Tim merasakan gempa dengan durasi ±6 detik. Tim mendapatkan laporan ada beberapa bangunan yang kembali runtuh dan korban dari gempa yang baru saja terjadi. POSKO Asar Humanity dengan sigap mengumpulkan informasi dari berbagai sumber dan menerjunkan Tim untuk melakukan monitoring di lapangan.
POSKO memonitor rekan-rekan yang berada dilapangan menggunakan HT,” tulis grup WhatsApp Relawan Cianjur.
Tim menyebutkan, korban luka – luka akibat gempa ada 4 orang.(Ardiansyah)
Editor : Misno