INformasinasional.com – LANGKAT. Rian Hasibuan, lelaki lajang tuna rungu ditemukan tewas gantung diri dirumah kontrakan di Lingkungan V Kolam Dalam, Kelurahan Pekan Gebang, Kecamatan Gebang, Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara, Jumat (20/1/2023) sore.
Belum tau motif lajang tuna rungu/bisu itu mengakhiri hidupnya dengan gantung diri.
“Korban penduduk Lingkungan III Air Tawar Dalam, dia tinggal dirumah kontrakan bersama abangnya yang juga belum bekeluarga. Mereka hidup berdua,” sebut Anto dan Ponidi alias Kancil warga Kolam Dalam, Jumat malam.
Menurut warga setempat, korban sebelum gantung diri, sehariannya berjualan keripik singkong keliling.
Polsek dan Koramil Gebang masih melakukan identifikasi atas motif bunuh diri lajang penyandang tuna runggu itu. **
Reporter : Timmy
Editor : Misno